Kamis, 16 November 2017

Indah noor mazaya

Bahasa dan kognisi
Indah noor mazaya 16410079
Bahaa menurut psikologi kognitif merupakan suatu sistem komunikasi yang di dalamnya pikiran pikiran dikirimkan (transmitted) dengan perantara suara (sebagaimana dalam percakapan) atau simbol (sebagai dalam kata kata tertulis atau isyarat fisik). Linguistik adalah ilmu yang mempelajari bahasa dengan topik pembelajaran meliputi struktur bahasa dan berfokus pada pendeskripsian suara suara makna. Sedangkan yang dimaksud psikolinguistik menggabungkan pendekatan psikologi dan lingiustik. Fonem merupakan sebuah unit dasar bahasa lisan yang sangat digunakan sebagai sebuah unit tunggal, tidak memiliki makna sama sekali. Berikut katareristik hierarki linguistik
1. Fonem adalah suara suara tunggal dalam percakapan yang dipresentasikan oleh sebuah simbol tunggal.
2.  Morfem dapat berupa kata kata atau sebagian kata seperti awalan akhiran atau kombinasi awalan dan akhiran. Morfen ini dapat berbentuk bebas atau terikat.
3. Morfologi merupakan studi tentang struktur kata kata, komposisi morfem yang sedemikian luasnya tersebut diatur dengan ketat oleh batasan batasan linguistik
4. Sintaksis yakni peraturan peraturan yang mengendalikan kombinasi kata kata dalam frase dan kalimat. Para ahli linguistik telah memusatkan linguistik dalam dua aspek : produktivitas dan regularitas
Psikologi linguistik, dalam teori chomsky yang paling berkonsentrasi adalah gagasan bahwa komponen yang paling penting dari bahasa bersifat bawaan (nature). Sedangkan skiner bahasa diperoleh melalui (nurture) dan kaum behaviorisme menyakini bahwa bahasa berasal dari penguatan.
Membaca, Emil javal (1878) menemukan fenomena bahwa dalam proses membaca mata manusia tidaklah mengamati huruf demi huruf secara berurutan melainkan bergerak dalam loncatan loncatan kecil yang disebut gerak sekandik dengan disertai fiksasi sesaat di titik titik tertentu. Saat kita membaca atau mengamai suatu objek visual mata kita melakukan serangkaina gerakan yang disebut gerak sakadik, terdapat jumlah sejumlah priode waktu saat mata kita berhenti sesala sesaat selama fiksasi yakni sekitar 250 milidetik.
Pemahaman, alasan orang memebaca adalah untuk memahami makna bacaan yang disajikan dalam suatu tulisan. Dalam upaya memahami pemahamn membaca, sejumlah ahli membagi proses dalam beberapa tahap yang diawali dengan persepsi terhadap tulisan dan berakhir pada pemahaman makna kalimat kalimat atau suatu cerita yang dibaca.
Perkembangan kognitif, perkembangan kognif pertama dirintis oleh jean piaget dan dikembngkan oleh Vygotsky. Jeang piaget mengadopsi perspektif yang unik dan sangat berpegaruh, ia menetapkan bahw intelektualitas sebagaimana fungsi biologis adalah hasil dari adaptasievolusioner. Pianget membagi dua prinsip utama dalam perkembangan kognitif yakini : organisasi yang mengacu pada sifat dasar srtuktur mental yang digunakan untk mngeksplorasi dan memahami dunia. Adaptasi mencakup dua proses yaitu asimilasi dan akomodasi. Konservasi merupakan kemmpuan untuk mentraformasikan objekk. Klarifikasi melibatkan pengelompokan dan kategori kategori objek yang mirip. Seriasi dan transivitas adalah dua kemampuan yang terpisah namun saling berhubungan.
Vygotsky menerima tahapan tahapan perkembangan piaget. Namun menekankan pada rangkaian genetik, perkembangan pemikiran tidak berasal dari individu melainkan dari individu kemasyrakat melainkan masyrakat ke individu. Vygotsky berpikir bahwa anak melalui tiga tahapan dalam perkembanga konseptual
1. Pembentukan konsep tematik,diaman hubugan antar objek dinilai penting
2. Pembentukan konsep berantaii
3. Pembentukan konsep abstrak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar